Send As SMS
SPIDOLPERMANEN

Salam Komunitas
Assalamulaikum semua member komunitas spidolpermanen, tentunya kita perlu membentuk blog ini dengan ilmu-ilmu yang kita dapat dibangku kuliah dan siapa pun ingin menulis maka anda bisa saja menuliskan ilmu anda di blog ini.
Beri Otak Pada Hompej Anda
Oleh fadli Saldi
Udah nebak pasti akhirnya ngeliat ke sini juga. Dan memang itu pilihan yang tepat. Saya akan berikan tiga alasan kongkrit kenapa anda perlu belajar java script. Pertama, dengan java script hompej anda jadi terlihat cerdas. Bisa melakukan respons yang tidak diduga oleh pengunjung. Kasarnya memberi otak pada hompej. Kedua, dibanding jenis web program (program yang dipakai untuk situs) lainnya, java script menurut saya adalah yang termudah. Hei, ini bukan berarti merendahkan. Justru ini adalah keunggulan. Jangan anda memegang semboyan (seperti dosen saya), "Kalau bisa dipersulit, mengapa tidak ?". Bagi saya, menembak lalat dengan meriam adalah perbuatan bodoh. Terakhir, java script kini merupakan web program yang paling populer. Dengan mempelajari ini berarti anda akan masuk ke sebuah komunitas keren, ya enggak ;) Nah mungkin kini anda penasaran, bagaimana sih memulai java script ? Tidak terlalu `wah`, anda hanya perlu menyisipkan sedikit kode ke dalam file html dan jadilah. Berikut ini adalah contoh sederhana dari script java script. Masukkan ke dalam file html anda. Kalau anda jalankan file html anda, maka hasilnya hanya seperti ini: (maaf kalau masih belum menarik :D) Cuman tulisan warna merah. Script di atas sederhana dan mungkin anda dapat menebak maksud tiap perintah. Yup, setiap script harus dimulai dengan tag . Di antara kedua tag tersebut kita dapat memasukkan perintah yang diinginkan. Untuk script di atas, kita hanya menuliskan satu baris perintah, yaitu: document.write("Cuman tulisan warna merah.") Perintah di atas dapat kita artikan sebagai ambil "document" (document di sini adalah file html kita) kemudian tuliskan ("write") apa yang ada di dalam kurung. Sebagai informasi bagi anda, dalam java script, "document" di atas disebut dengan "object" dan "write" di atas disebut dengan "method" yang dilakukan terhadap object tersebut. Ada banyak method yang dapat dilakukan dan akan kita bahas pada tutorial-tutorial berikutnya. Script kedua yang akan kita coba adalah menampilkan waktu seperti di bawah ini: Hari ini 12-2-2007, jam: 11:37.15 Untuk menampilkan waktu seperti di atas kita dapat menggunakan script berikut: Seperti script sebelumnya, script di atas dibuka dengan . Kemudian di baris kedua diperkenalkan tanda "// " yang berarti bahwa apapun yang berada di sebelah kanan tanda tersebut akan diabaikan dan hanya dianggap sebagai komentar. Kemudian baris berikutnya adalah perintah Sekarang = new Date(); Di sini kita membuat object baru yang diberi nama "Sekarang". Obyek ini kita isi dengan waktu saat halaman ini di-load, yaitu menggunakan perintah new Date(). Kemudian ditutup dengan tanda titik koma (;) untuk mengakhiri sebuah statemen. Pada baris berikutnya kita menuliskan apa yang ada di dalam kurung ke halaman html, menggunakan document.write seperti biasa. Semua yang berada di antara tanda petik ("), misalnya "Hari ini " atau ", jam: " akan ditampilkan apa adanya, dan yang tidak diberi tanda petik akan diproses. Di sini kita menemui beberapa hal baru, yaitu Sekarang.getDate(), juga Sekarang.getMonth() sampai terakhir Sekarang.getSeconds(). Semua get...() tersebut adalah "method" yang bekerja pada "object" yang bernama Sekarang, di mana getDate() akan akan memberikan nilai tanggal, getMonth() akan memberikan nilai bulan, dst. Khusus untuk bulan, kita menggunakan perintah Sekarang.getMonth()+1 karena java script selalu menghitung mulai dari 0. Sehingga bulan Januari akan berharga "0", bulan Februari akan berharga "1", dst. Udah, ini dulu tutorial seri pertamanya. Berikutnya saya akan memperkenalkan beberapa "event" dan "event handler" yang populer. Belum pernah denger kan ? :) Oouucch, kupingku sakit. Serius, no joke, aku emang besok udah janjian sama dokter THT. :( Udah dulu ya.
Variabel dan Fungsi, Tapi Bukan Matematik Lho
Judulnya emang bau matematik banget. Tapi jangan takut, kita di sini nggak sedang belajar matematik ama keluarganya yang suka bikin mbulet. Kita langsung masuk ke scriptnya aja ya, biar lebih gampang ngertinya. Anda tentu tadi telah mengisi kotak yang muncul saat anda memasuki halaman ini. Dan kini tulisan di bawah ini merespons apa yang anda isi. Hai op. Gimana kabarnya ? Lihat, anda disapa. Menarik kan ? Nah sekarang kita bahas satu persatu. Tanda /* dan */ berfungsi memberi komentar. Berbeda dengan tanda // yang akan mengabaikan tulisan di sebelah kanannya (dalam satu baris), di sini semua tulisan yang berada di antara tanda /* dan */ akan diabaikan, walaupun tidak berada pada baris yang sama. var pengunjung gunanya mendefinisikan variabel yang diberi nama pengunjung. Variabel pengunjung ini nantinya akan kita isi nilainya dengan perintah prompt. Nama variabel harus terdiri dari satu kata tanpa spasi, di mana huruf besar dan huruf kecil dibedakan. prompt ("Tulis nama anda di bawah","Yup, di sini") berguna untuk memunculkan kotak pertanyaan saat halaman ini dipanggil (diload). Kata yang berada di antara tanda petik, yang pertama ("Tulis nama anda di bawah") akan dimunculkan di atas kotak teks yang harus diisi, sedang yang kedua ("Yup, di sini") akan dimunculkan di dalam kotak teks. document.write berfungsi untuk menuliskan sesuatu di halaman ini. Di sini salah satu yang akan dituliskan adalah variabel pengunjung yang nilainya sesuai dengan apa yang kita isi saat masuk ke halaman ini. Semua perintah kemudian ditutup dengan tanda titik koma (;). Saya kasih lagi satu contoh penggunaan variabel yang bener-bener untuk pengerjaan matematik. Lihat script berikut: Pada script di atas kita mendefinisikan beberapa jenis variabel. Yang pertama variabel "jumlah" dan variabel "x" yang diisi dengan numerik (angka). Kemudian variabel "y" dan variabel "z" diisi dengan string (karakter). Nah di sini akan terlihat bahwa penjumlahan "+" pada angka akan benar-benar menjumlahkannya, tetapi pada karakter berarti menggabungkan. Nggak susah kan. Juga perlu diperhatikan bahwa pada fungsi alert() setiap tulisan (karakter) selalu diapit oleh tanda petik ("), sedang variabel tidak perlu. Ini hasil script di atas. Sekarang kita ngomongin fungsi. Fungsi adalah sekelompok (satu juga boleh) perintah yang dikumpulin terus dikasih nama. :D Jadi sewaktu-waktu diperlukan tinggal dipanggil nama fungsinya, dan seluruh perintah yang dirangkum dalam fungsi itu akan dijalankan. Gampangnya coba kita lihat contoh fungsi di bawah. Dan karena kita sekarang sudah punya fungsi, maka kita coba jalankan menggunakan event handler onLoad pada tag , dengan perintah berbentuk: Nah anda bisa melihat efeknya langsung, karena begitu anda membuka halaman ini, maka fungsi tanggal() ini langsung dipanggil dengan menggunakan event handler onLoad pada tag di atas. Loh trus, fungsi ini kerjanya ngapain ? OK, kita bahas deh. Satu-persatu, baris demi baris ... jangan berebutan yee. Pertama Tanda gunanya untuk mengantisipasi kemungkinan adanya browser yang nggak mensupport pemakaian java script. Artinya java script-nya nggak bisa jalan dibrowser itu. Sebenarnya sih kalau ngeliat statistik, hampir 100 % pengguna internet sekarang memakai browser yang support java script, jadi sebenarnya nggak perlu khawatir masalah itu. Tapi ... in case. btw kelihatannya belum saya jelaskan. Java script ini termasuk client side script, bukan server side script. Hahaha ... mudah-mudahan anda pernah mendengar istilah itu. Gampangnya gini, kalau client side script, berarti jalan enggaknya script ini tergantung client, atau tergantung browser (misalnya Internet Explorer, Netscape, dll) yang dipakai pengguna. Apakah browsernya support atau nggak. Sedang server side script, tergantung pada servernya (mmm ... tempat anda naro` halaman hompej). Ada host server yang support script tertentu ada yang nggak. Contoh server side script ini misalnya php, asp, cgi. Untuk jenis script ini (server side) kita nggak perlu pusing memikirkan browser yang dipakai pengguna, karena sama sekali nggak ada masalah. Tapi kita bakalan pusing nyari host server yang men-support script-script tersebut, apalagi yang gratisan. Geocities dan yang semacamnya udah jelas nggak support. Tapi kita lupakan aja hal ini, sekarang pokoknya kita lagi make java script, sehingga kita bisa naro` hompej kita di mana saja, termasuk di geocities. Asyik kan nggak usah pusing nyari host server khusus. Kembali ke perintah di atas. Tanda akan menyebabkan browser yang nggak support java script mengabaikan semua perintah yang berada di antaranya. Sedang browser yang support java script nggak mempermasalahkannya. Untuk perintah harus didahului dengan perintah // agar dia dianggap sebagai komentar oleh browser yang support java script. mmm ... singkatnya tulis sebelum tag dan anda bisa tidur dengan nyenyak. ;) Kedua function tanggal() Di sini kita mendefinisikan sebuah fungsi, dan memberinya nama tanggal(). Anda perlu memperhatikan bahwa nama fungsi di atas diakhiri dengan tanda () . Ikuti saja dulu, setiap anda membuat fungsi. :) Fungsi berawal dengan tanda { (bisa anda lihat pada baris berikutnya) dan ditutup dengan tanda } (lihat agak ke bawah). Ketiga var d = new Date(); var y = d.getFullYear(); var m = d.getMonth() + 1; var d = d.getDate(); var t = m + '/' + d + '/' + y + ' '; Di sini kita hanya mendefinisikan beberapa variabel, berturut-turut variabel d, kemudian variabel y, m, kemudian variabel d kita beri harga baru, dan terakhir variabel t. Perintah-perintah di sebelah kanan tiap variabel mestinya telah anda fahami di luar kepala. Iya kan ? ;) Terakhir defaultStatus = "Anda datang pada tanggal " + t + "."; Di sini kita mengubah defaultStatus menjadi berisi "Anda datang pada ...". Default status tuh yang mana sih ?!? Nah lihat di bagian bawah kiri browser anda ... keliatan kan tulisan "Anda datang pada ...". Eits, jangan protes dulu. defaultStatus ini sama dengan window.status, hanya window.status hanya bisa anda gunakan pada event handler seperti pada tutorial sebelumnya. Untuk kasus sekarang anda hanya dapat menggunakan defaultStatus. Sekarang pertanyaan terakhir ... di mana sebaiknya saya tuliskan script ini ? Anda dapat meletakannya di mana saja. Hanya jika anda letakkan di antara tag dan atau di atas tag , maka script ini akan dijalankan sebelum halaman ini ditampilkan. Sedang jika anda letakkan setelah tag , maka script ini akan dijalankan setelah halaman ditampilkan. It's up to you, tapi jangan takut it won't bite. :D OK, sebenarnya penjelasan tentang fungsi dan variabel sudah cukup dengan keterangan di atas. Tapi saya kira saya masih berhutang dari tutorial sebelumnya, yaitu tentang event handler yang belum terbahas. Event handler onLoad sudah dibahas di atas. Sekarang saya akan tampilkan event handler onMouseOut yaitu yang akan bekerja saat mouse meninggalkan link. Perhatikan link berikut, gerakkan mouse anda ke atas link kemudian tinggalkan link. Perhatikan window status di bawah saat anda menggerakkan mouse anda ke atas link, dan saat anda meninggalkan link akan muncul peringatan. Ini link Link di atas dibuat dengan menggunakan script berikut. Enggak ada yang baru kecuali tambahan event handler onMouseOut. Ini link Terakhir event handler onUnLoad. Event handler ini akan bekerja saat anda meninggalkan halaman ini. Nanti kalau anda menutup halaman ini atau berpindah ke halaman lain, anda akan mendapatkan peringatan, karena pada tag saya tuliskan event handler seperti di bawah ini.
Halaman 1